Quantcast
Channel: Android Reviews – Tech in Asia Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 242

Review Galaxy Siege 2 – Mengatur Strategi Dari Luar Angkasa Tidak Pernah Seseru Ini!

$
0
0

Pertama kali melihat Galaxy Siege 2 saya langsung menyangka bahwa ini adalah game shooter pesawat biasa, walaupun sebenarnya cukup aneh. Karena jika kamu lihat melalui screenshot, sang kapal nampak sangat besar dan hampir memenuhi layar, lalu bagaimana menggerakkannya bukan? Namun ternyata Galaxy Siege 2 bukanlah shooter biasa melainkan sebuah game yang sedikit mirip dengan tower defense. Tugas kamu adalah mengatur komposisi dari pesawat dan lalu melihatnya bertempur dengan para alien luar angkasa. Ini mungkin tidak terdengar menarik karena terlalu pasif, namun sebaliknya konsep yang satu ini cukup fresh dan sangat menarik. Mari cari tahu lebih lanjut.

Galaxy Siege 2 tidak mempunyai cerita yang rumit … oke, sebenarnya tidak ada cerita sama sekali. Begitu game dimulai kamu sudah diminta untuk mengatur komposisi pesawat dan memulai perjalanan kamu ke angkasa luar. Pesawat yang tersedia di Galaxy Siege 2 sangatlah unik karena pesawat ini pada dasarnya adalah platform yang dapat kamu gunakan untuk menaruh berbagai modul lain yang memiliki fungsi masing-masing.

Galaxy Siege 2 | Screenshot 1 copy

Modul yang tersedia di Galaxy Siege 2 terbagi atas 3 peranan besar yaitu senjata, service, dan upgrades. Untuk senjata rasanya dari nama saja sudah cukup menjelaskan, kamu bisa menaruh berbagai senjata di atas kapal untuk menahan serangan para alien serta mengalahkan bos. Service terbagi lagi menjadi tiga bagian utama yaitu tangki bahan bakar untuk menjaga kapal terus terbang, harvester untuk mengambil bintang dan permata (lebih lanjut mengenai ini nanti), dan yang terakhir shields untuk membantu melindungi modul lain.

Jadi sekarang kita punya sebuah kapal kosong dengan lebih dari 10 jenis modul yang bebas kamu taruh. Modul apa saja dan letaknya di mana benar-benar diserahkan kepada kamu, namun kamu juga harus memperhatikan berbagai aspek seperti bahan bakar. Jika kamu menggunakan semua slot yang ada untuk senjata dan hanya menyisakan 1 slot untuk bahan bakar maka pesawat kamu tidak akan dapat melesat jauh. Tujuan kamu dalam setiap levelnya adalah bertahan dari serangan para alien untuk beberapa waktu sampai akhirnya kamu bertemu bos dan mengalahkannya. Kamu membutuhkan bahan bakar yang cukup untuk keseluruhan proses ini.

Galaxy Siege 2 | Screenshot 2 copy

Selama kamu terbang dan melawan para alien maka modul harvester akan mulai bekerja dan mengambil diamond dan bintang yang tersebar di sana-sini. Diamond dan bintang ini bisa kamu gunakan untuk memperkuat senjata dan juga membeli upgrade lainnya. Yang menarik adalah harvester akan mempunyai kapasitas berapa banyak diamond atau bintang yang dapat ia ambil, begitu modul harvester mencapai daya tampungnya maka harvester akan mengunci diri. Tapi masalahnya adalah para alien ini akan mencoba untuk menyerang modul ini dan jika mereka berhasil menghancurkannya maka semua yang sudah kamu kumpulkan akan hilang, tercerai-berai di angkasa.

Secara alami grinding adalah bagian dari Galaxy Siege 2. Kamu akan terbang berkali-kali, mengumpulkan diamond, upgrade, dan kembali terbang untuk mencari tahu apakah kali ini pesawat kamu kuat atau tidak menghadapi serbuan para musuh yang terkadang jumlahnya bisa mencapai 80 dalam satu layar, belum lagi menghadapi bos yang super besar dan mampu menghancurkan modul dalam sekali tebas. Namun untungnya Galaxy Siege 2 tidak mempunyai sistem energi yang dapat mencegah kamu untuk bermain lama-lama. Bahkan tidak akan ada iklan dalam game ini. Untuk ukuran game gratis saya tidak bisa meminta apa-apa lagi.

Apa kekurangan dari Galaxy Siege 2? Tidak banyak sebenarnya, namun harus diakui bahwa pada awalnya game ini sangat seru sekali, terutama untuk urusan upgrade dan menghadapi musuh yang sangat banyak jumlahnya. Tapi masalahnya adalah kamu tidak dapat mengendalikan kapal secara langsung (ok secara teknis kamu bisa menggerakkan kapal ke kiri ke kanan tapi karena kapal hampir selebar layar maka hampir tidak ada alasan untuk bergerak) sehingga di pertengahan game kamu hanya terdiam melihat kapal berperang dan ini sedikit membuat bosan. Jika saja selama permainan kita bisa lebih aktif misalnya seperti manual targeting atau memperbaiki pesawat dengan manual maka game ini akan menjadi lebih interaktif.

Galaxy Siege 2 | Screenshot 3 copy

Galaxy Siege 2 menjual IAP berupa diamond dan juga bintang tapi saya tidak pernah membutuhkannya karena nantinya kamu akan mempunyai banyak surplus diamond dari hasil grinding. Selain diamond dan juga bintang akan ada upgrade khusus yang hanya dapat kamu beli dengan IAP. Upgrade khusus ini hanya ada tiga, sebuah modul senjata yang kuat (tapi tidak overpower), sebuah modul bahan bakar tanpa batas (tidak terlalu penting karena nantinya kamu dapat upgrade modul bahan bakar), dan yang terakhir adalah mesin penarik diamond dan bintang yang juga tidak dibutuhkan karena dengan harvester saja kamu sudah akan mempunyai surplus.

Jadi apakah kamu wajib mengunduh Galaxy Siege 2? Tentu saja. Dari segi gameplay dan value, Galaxy Siege 2 sangatlah pantas untuk diunduh, saya bahkan membeli IAP (satu modul senjata yang kuat) karena saya pikir game ini cukup pantas dihargai minimal Rp. 12.000.

Google Play Link: Galaxy Siege 2, Gratis

Post Review Galaxy Siege 2 – Mengatur Strategi Dari Luar Angkasa Tidak Pernah Seseru Ini! muncul terlebih dahulu di Games in Asia Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 242

Trending Articles